Widget HTML Atas

Cara Mengedit Green Screen Menggunakan Premiere CS6

   Bagi yang belum tau green screen itu apa, green screen adalah background atau layar yang biasa digunakan untuk mengganti background sesuai yang diinginkan, lalu bagaimana cara menggunakan green screen? Cukup mudah, anda beli saja kain berwarna hijau atau cat tembok rumah kalian berwarna hijau. Lalu shooting video atau foto di depan background ijo tersebut. Lalu bagaimana cara mengganti background yang tadi sudah di shoot? simak tutorial singkat berikut ini..


1. Buka adobe premier kalian
2. Masukan  video yang belakang nya ada green screen nya ke timeline (sebagai contoh saya pakai video upin dan ipin)
3. Pilih Video Effect - keying - Ultra Key - Lalu drag effect ke video
4. Setelah di drag, pilih effect control - ganti warna sesuai background kalian masing - masing (untuk mengganti warna nya, anda bisa klik tool samping warna, lalu klik background video kalian masing - masing)
5. Kalau background sudah hitam, tandanya berhasil
6. Di Ultra Key Setting, pilih Aggressive
7. Pilih gambar yang ingin dijadikan background (saya memilih pemandangan), lalu masukan ke timeline, persis di atas video
8. Letakan kursor berada di ujung foto sampai kursor berubah menjadi merah, lalu panjangkan (sesuaikan dengan video)
9. Duplicate video yang sudah diganti background nya dengan tahan ALT + lalu pindahkan video seperti gambar dibawah
10. Setelah video menjadi 2, taruh video yang dicopy tepat di atas foto background 
Nah menurut saya ini sudah jadi, terimakasih sudah berkunjung diblog saya, mudah - mudahan blog saya bisa bermanfaat bagi kalian semua, bila ada kata - kata yang kurang bagus atau tutorial yang seadanya mohon maaf..

No comments for "Cara Mengedit Green Screen Menggunakan Premiere CS6"