Widget HTML Atas

Cara Backup Otomatis ke Google Drive

Cara Backup Otomatis ke Google Drive
Cara backup otomatis ke google drive
- Layanan milik google yang bernama Google Drive sungguh sangat membantu para pekerja yang sering kelupaan mem-backup file kerjaan nya, dengan laptop terkoneksi jaringan internet. Dimanapun kamu menyimpan file dalam folder maka akan secara otomatis ter-backup ke google drive

Tetapi cara backup otomatis ke google drive ada beberapa langkah yang harus dilakukan dan tidak terlalu susah, cukup siapkan email gmail beserta passwordnya maka kalian sudah bisa backup otomatis ke google drive. Mau tau selengkapnya? Simak penjelasan tentang cara backup otomatis ke google drive. Baca juga : Cara Membuat Akun Google Menggunakan HP

Cara Backup Otomatis ke Google Drive

Membuat Akun Google

Sebelum kalian bisa mem-backup file secara otomatis ke dalam google drive, langkah awal yang harus kalian lakukan adalah membuat akun google. Jika sudah punya, alangkah baiknya menggunakan akun google yang masih fresh, jadi penyimpanan yang tersedia masih banyak

Kalian bisa membuatnya menggunakan komputer atau laptop, cukup mudah caranya. Jika kalian tidak mau menggunakan komputer maka bisa membuat akun google hanya bermodalkan smartphone saja, untuk cara membuatnya kalian bisa kunjungi Cara Membuat Akun Google Playstore Baru Menggunakan Hp
Related Post

Cara Download Google Drive

Berikutnya jika sudah punya akun google maka kita akan mendownload google drive untuk versi desktop, jadi saat file di simpan pada folder laptop maka secara otomatis akan ikut tersimpan di google drive
Cara Download Google Drive
  1. Kunjungi website Google Drive Download
  2. Setelah itu kalian pilih untuk perorangan, lalu tinggal pilih download
  3. Jika tidak terbuka otomatis maka kalian buka secara manual melalui taskbar dekstop kalian (di kanan bawah akan ada lambang awan, klik dua kali)
  4. Pilih yang Get Started
  5. Masukan alamat email dan password google kalian yang sudah ada atau menggunakan akun fresh
  6. Pada bagian My Laptop, kalian tinggal pilih mau folder apa yang nantinya akan di backup otomatis. Default akan mencentang Dekstop, Documents, Pictures, tinggal kalian hilangkan centangnya lalu klik Choose Folder. Kemudian pilih mau folder apa yang akan di backup otomatis atau menggunakan folder baru lalu centang (lihat gambar diatas) lalu Next
  7. Langkah berikutnya Sync Folder, untuk ini kalian bisa pilih mana saja. Jika ingin folder yang di laptop dan google drive sinkron maka gunakan Sync Everything atau kalian bisa tidak menggunakannya dengan cara hilangkah centang pada Sync My Drive To This Computer kemudian Start
  8. Apabila berhasil maka folder yang ada di laptop kalian akan ada tanda centangnya
Seperti itu cara backup otomatis ke google drive, kalau ingin test apakah berhasil atau tidak bisa kalian masukan file apa saja ke dalam folder tersebut entah video, foto atau dokumen

Cara Menggunakan Google Drive Otomatis

Untuk mengetes apakah berhasil atau tidak mari kita masukan file ke dalam folder yang tadi ada tanda centangnya
  1. Masukan file ke dalam folder yang sudah ada tanda centangnya
  2. Lalu edit sedikit isinya, misal filenya word maka edit sedikit isinya lalu save jika video maka ganti namanya
  3. Kalau sudah kalian kunjui Google Drive, lalu masuk menggunakan akun yang sama dan cari folder nya

Alamat Folder Google Drive

Setelah sudah mecoba memasukan file ke dalam folder yang tadi, coba kalian buka google drive menggunakan browser kalian dan login menggunakan akun yang sama, maka akan banyak sekali nama file disitu. Tidak perlu bingung mencarinya, kalian hanya perlu berpindah dari My Drive ke Computers lalu double klik di My Laptop. Maka folder dan file di dalamnya akan ikut terbackup ke dalam google drive

Penutup

Kira-kira seperti itu untuk cara backup otomatis ke google drive, pastikan laptop kalian selalu terhubung dengan internet. Layanan yang di berikan google ini memudahkan para pekerja untuk mem-backup file nya, semoga artikel ini bisa membantu kalian yang suka lupa dalam mem-backup file. Baca juga : Game Google Terpopuler

No comments for "Cara Backup Otomatis ke Google Drive"