Widget HTML Atas

√ 10 FITUR RAHASIA XIAOMI YANG JARANG DIKETAHUI ORANG

10 Fitur Rahasia Xiaomi Yang Jarang Diketahui Orang
10 Fitur Rahasia Xiaomi Yang Jarang Diketahui Orang
- Xiaomi merupakan salah satu merk handphone yang memiliki harga cenderung lebih murah dan spesifikasi yang lumayan bagus ketimbang handphone sekelasnya, tidak heran banyak yang berminat untuk membeli nya. Salah satu kelebihan xiomi yang tidak dimiliki handphone yang lainnya adalah bisa di alih fungsikan sebagai remote

Semakin banyak pengguna Xiaomi, tetapi tidak banyak yang tidak tahu tentang fitur rahasia xiaomi. Untuk itu kita akan membahas 10 Fitur Rahasia Xiaomi Yang Jarang Diketahui, perlu di ingat juga sebelum masuk ke pembahasannya bahwa tidak semua fitur rahasia ini bisa dilakukan oleh semua Xiaomi, mungkin hanya beberapa model saja yang tidak bisa. Baca juga : Cara Membuat OA Line Pada Android

10 Fitur Rahasia Xiaomi Yang Jarang Diketahui Orang

Adapun 10 fitur rahasia xiaomi yang jarang orang tahu, fitur-fitur ini bisa membantu para pengguna untuk cek kondisi hardware atau sekedar ingin tahu saja. Lalu apa saja 10 fitur tersebut? Mari simak penjelasannya. Baca juga : Cara Rekam Layar dan Audio Internal Pada Android

1. Dark Mode

Fitur Dark Mode merupakan salah satu fitur yang sedang hits akhir-akhir ini, dengan adanya dark mode membuat kegiatan kita menggunakan smartphone di pencahayaan yang kurang menjadi lebih nyaman dan mata pun tidak sakit terkena sinar yang begitu cerah. Untuk cara mengaktifkan fitur dark mode xiaomi dengan pergi ke Pengaturan, bulir kebawah sampai bertemu Setelan Tambahan, lalu cari menu Aksebilitas, Setelah menu Aksebilitas terbuka maka akan ada tampilan bertuliskan Inversi Warna. Aktifkan Inversi Warna untuk masuk kedalam dark mode

2. Memperbesar Kursor

Salah satu fitur xiaomi yaitu saat mencolokkan mouse ke perangkat xiaomi, maka akan ada kursor seperti layaknya laoptop. Tetapi kursor terbut sangat kecil, untuk cara mengubah kursor xiaomi menjadi besar yaitu dengan pergi ke Pengaturan, Scroll kebawah sampai bertemu Setelan Tambahan, pilih Aksebilitas. Cara yang sama seperti ingin mengubah menjadi dark mode, tetapi yang membedakan saat sudah masuk kedalam menu Akseblitas. Jangan pilih Inversi Warna tetapi pilih Penunjuk Mouse Besar dan aktifkan

3. Menyembunyikan Aplikasi

Fitur berikutnya yaitu menyembunyikan aplikasi, fitur ini membuat smartphone kita menjadi lebih privasi agar tidak di buka sembarangan oleh orang lain. Cara menyembunyikan aplikasi dengan membuka menu Pengaturan, Scroll ke bagian bawah sampai bertemu menu Kunci Aplikasi, tinggal kalian pilih mau aplikasi apa yang akan di sembunyikan, setelah itu pilih logo Gear di pojok kanan atas untuk setting membuka aplikasinya menggunakan password atau sidik jari, hidupkan juga Aplikasi Tersembunyi saat setting password. Cara membuka aplikasi yang tersebunyi dengan lakukan gerakan tangan seperti ingin zoom gambar saat berada di homescreen

4. Cek Hardware

Fitur cek hardware ini sangat membantu untuk kalian yang ingin membeli second handphone xiaomi, kalian bisa cek terlebih dahulu hardware dan memastikan tidak ada yang rusak sedikit pun. Cara cek hardware xiaomi dengan membuka Panggilan Telpon, lalu ketikan *#*#64663#*# dan panggil, maka cek hardware akan terbuka. Kalian bisa cek terlebih dahulu seperti SIM, WiFi, Sensor, sampai Gyro sekalipun

5. Menghilangkan Iklan

Biasanya handphone xiaomi memiliki iklan yang membuat kuota internet kita terkuras, dengan adanya iklan ini membuat para pengguna menjadi terganggu. Tetapi ada cara menghilangkan iklan xiaomi dengan pergi ke menu Keamanan di homescreen, scroll kebawah sampai bertemu Penggunaan Data, pilih Batasi Penggunaan Data, selanjutnya tinggal kalian pilih aplikasi apa yang ingin di matikan data selulernya. Jadi saat mengakses aplikasi tersebut data kita akan otomatis mati

6. Menggunakan Selalu Jaringan 4G

Biasanya provider akan selalu mengikuti jaringan tempat dimana smartphone berada, saat berada di tempat berbeda maka akan berbeda pula jaringannya. Fitur xiaomi ini akan mengunci jaringan agar selalu berada dalam mode 4g, untuk caranya kalian masuk ke Pengaturan, pilih Tentang Polsel, bulir kebawah sampai menemukan Penyimpanan Internal, lalu ketuk pada penyimpanan internal sebanyak 7 kali maka akan masuk ke dalam menu selanjutnya, setelah itu pilih SIM 1 atau 2 yang akan di kunci jaringan nya. Biasanya tertulis Informasi Telepon 1 dan 2, jika sudah di pilih maka tinggal ubah saja menjadi LTE only, untuk mengembalikan ke menu default pilih saja yang LTE/TD-SCDMA/UMTS

7. Rekam Layar

Fitur rekam layar ini sangat membantu untuk para konten kreator, atau ingin merekam layar untuk iseng-iseng saja, fitur yang disediakan xiaomi ini tersembunyi jadi tidak banyak yang tahu. Cara merekan layar xiaomi tanpa aplikasi dengan pergi ke Menu Alat yang ada pada homescreen, lalu pilih Perekam Layar, selanjutnya tinggal setting dengan pilih logo setting yang berada di pojok kanan atas terkait resolusi. Aplikasi perekam layar ini merupakan aplikasi bawaan dari hanphone xiaomi, jadi kalian tidak perlu download lagi

8. Memainkan Game Tersembunyi

Sebenarnya bukan game tersebunyi di handphone xiaomi, tetapi di semua perangkat android. Fitur android yang bisa di mainkan tergantung versi android nya, misal di versi android oreo game yang bisa di main-mainkan seperti menggerakan gurita, kalau versi android 10 bisa diubah posisinya. Cara memainkan game tersembunyi dengan membuka Pengaturan, pilih Tentang Ponsel, klik yang cepat pada menu versi Android

9. Mode Pengembang

Mungkin tidak hanya handphone xiaomi saja yang bisa masuk ke mode pengembang, semua android bisa melakukannya. Di dalam mode pengembang banyak sekali yang bisa kalian lakukan seperti menghemat kapasitas ram, menunjukan pointer, cara masuk ke Mode Pengembang dengan pergi ke Pengaturan, Tentang Ponsel, lalu klik sebanyak 7 kali pada menu Versi MIUI, setelah itu pergi ke menu awal Pengaturan lalu pilih Setelan Tambahan, Opsi Pengembang. Opsi pengembang ini tidak akan muncul jika tidak melakukan klik sebanyak 7 kali, untuk menghemat baterai kalian bisa matikan efek animasi pada xiaomi

10. Bola Pintas

Sama hal nya dengan iPhone yang memiliki bola pintas, fungsinya untuk mempermudah pengguna dalam menjalankan smartphone xiaomi seperti screen shoot, back home. untuk cara mengaktifkan bola pintas xiaomi dengan pergi ke Pengaturan, bulir kebawah sampai bertemu Setelan Tambahan, pilih menu Bola Pintas dan langkah terakhir aktifkan bola pintas

Penutup

Itulah pembahasan mengenai 10 Fitur Rahasia Xiaomi Yang Jarang Diketahui Orang, fitur-fitur tersembunyi diatas bisa kalian coba pada handphone xiaomi kalian. Dengan adanya fitur ini membuat para pengguna menjadi betah dalam mencoba hal baru xiaomi, selain itu salah satu fitur yang menarik dari xiaomi adalah mengalih fungsikan handphone menjadi remote seperti remote TV,AC bahkan DVD sekalipun. Fitur ini yang belum dimiliki oleh smartphone di kelasnya. Baca juga : Cara Mengubah Background YouTube



No comments for "√ 10 FITUR RAHASIA XIAOMI YANG JARANG DIKETAHUI ORANG"